Inilah Jenis-jenis Ikan Laut yang Umum Dikonsumsi

Damena Bali - Fish Supplier For Export, Local Sales and Fish Market

Selain unggas, penting juga bagi kita untuk mengonsumsi berbagai jenis ikan laut. Hal itu bukan tanpa alasan, karena ikan laut kaya akan kandungan asam lemak omega-3 yang berfungsi untuk memelihara kesehatan otak dan jantung.

Selain di pasar, tempat yang jual ikan laut segar juga bisa kamu temui di supermarket. Akan tetapi, tidak semua jenis ikan yang ada dilautan itu bisa kita konsumsi lho. Lantas, jenis ikan laut seperti apakah yang umumnya dikonsumsi?

Nah, untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan tersebut, mari kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini.

1.       Ikan Salmon

Memang tidak bisa dipungkiri lagi bahwa salmon merupakan salah satu jenis ikan laut yang paling sering dikonsumsi. Pasalnya, jenis ikan laut yang satu ini memiliki cita rasa yang begitu lezat.

Tak hanya lezat, bahkan ikan salmon juga kaya akan kandungan asam lemak omega-3 dan asam lemak omega-6. Daging ikan salmon pada umumnya tampil dengan warna orange atau merah tua.

Adapun mengenai beragam khasiat yang akan kamu dapatkan dari mengonsumsi ikan salmon, seperti menjaga kesehatan kulit, meningkatkan kesehatan jantung, mengatur pembekuan darah, dan lain sebagainya.

2.       Ikan Trout

Sebenarnya nama ikan trout memang belum terlalu populer di kalangan masyarakat. Dilihat dari tampilan fisiknya, sekilas ikan trout ini nyaris mirip dengan jenis ikan salmon. Sehingga tak heran jika banyak yang beranggapan bahwa ikan trout adalah ikan salmon.

Terlepas dari hal itu, 100 gram ikan trout memiliki kandungan sebanyak 19,94 gram protein dan 4,3 microgram vitamin B12. Bahkan, ikan trout juga sangat aman dikonsumsi karena kandungan merkuri didalamnya sangat rendah.

3.       Ikan Cakalang

Jenis ikan cakalang banyak dijumpai di perairan Indonesia. Pasalnya, habitat ikan cakalang tersebar di kawasan samudera hindia, pasifik, dan samudera atlantik.

Menurut informasi yang di dapat, ikan cakalang memiliki kandungan asam lemak omega-3 dan protein yang tentunya sangat diperlukan oleh tubuh. Ya, sebab mengonsumsi ikan cakalang bermanfaat untuk menurunakan kadar gula darah dan mengurangi risiko penyakit demensia.

4.       Ikan Bawal Air Laut

Pada dasarnya ikan bawal terdiri kedalam dua spesies berbeda, yakni ikan bawal air tawar dan ikan bawal air laut. Ciri khas dari ikan bawal air laut ini terdapat pada sirip dada yang ada di bagian belakang insang.

Daging ikan ini memiliki berbagai kandungan nutrisi yang diantara adalah mineral, kalsium vitamin, omega-3, dan fosfor. Bukan hanya itu, terdapat juga kandungan asam lemak tak jenuh sehingga sangat baik untuk dikonsumsi.

Bahkan yang lebih hebatnya lagi, mengonsumsi ikan bawal air laut bermanfaat untuk mencegah kolesterol, memelihara kesehatan jantung, hingga menstabilkan tekanan darah.

5.       Ikan Kakap

Ada dua jenis ikan kakap yang bisa kamu jumpai, yaitu ikan kakap putih dan ikan kakap merah. Ciri khas ikan kakap adalah ukurannya yang relatif besar, sehingga dagingnya pun terbilang bayak.

Ikan kakap kaya akan kandungan asam lemak omega-3, serta dilengkapi dengan berbagai kandungan nutrisi lainnya yang bagus untuk kesehatan.

6.       Ikan Sarden

Jenis ikan laut berikutnya yang umum dikonsumsi, yakni berupa ikan sarden. Mengonsumsi ikan sarden sangat dianjurkan, karena ia memiliki kandungan asam lemak omega-3, fosfor, zat besi, seng, vitamin, dan kalsium.

Nah, itulah beberapa jenis ikan laut yang umumnya dikonsumsi. Bagi kamu yang ingin membeli ikan laut secara online dengan harga terjangkau, silahkan kunjungi situs www.balidamena.com.   

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Post